Senin, 16 Agustus 2010

Pemilukada Kab. Bandung Atori, Cabup yang Miliki Kekayaan Terbesar

Jumat, 06/08/2010 - 05:12

SOREANG, (PRLM).- Calon Bupati (cabup) yang diusung Partai Demokrat, Atori Herdianajaya menempati urutan teratas calon yang memiliki jumlah kekayaan pribadi terbesar. Berdasarkan hasil audit Komisi Pemberantasan Korupsi yang diterima Komisi Pemilihan Umum Kab. Bandung, jumlah kekayaan Atori mencapai Rp 18,4 miliar.

"Hasil audit lima belas cabup/cawabup sudah kami terima kemarin. Hanya jumlah kekayaan Marwan Effendi dari jalur perseorangan yang belum kami terima," kata Ketua Pokja Pencalonan KPU Kab. Bandung Tatang Sudrajat.

Kekayaan pribadi yang diaudit KPK merupakan jumlah kekayaan yang dilaporkan pada Mei 2010, terdiri atas kekayaan bergerak, kekayaan tak bergerak, dan giro bank. "Jumlah yang dilaporkan kemudian diverifikasi KPK. Ini juga bukan merupakan rekening dana kampanye," katanya.

Dadang M. Naser berada di urutan kedua, dengan jumlah kekayaan sekitar Rp 4, 85 miliar. Urutan berikutnya, Tatang Rustandar (Rp 2,81 miliar), Asep Soleh (Rp 1,9 miliar), Yadi Srimulyadi (Rp 1,8 miliar), DedingIshak (Rp 1,4 miliar), dan Ridho Budiman Utama (Rp 91,78 juta).

Cawabup yang memiliki kekayaan terbesar adalah Siswanda Harso Sumarso (Rp 9,66 miliar), diikuti Asep Nurjaman (Rp 8,8 miliar), Dayat Somantri (Rp 5,73 miliar), Deden Rumaji (Rp 1,8 miliar), Dadi Jiwapraja (Rp 1,26 miliar), Dadang Rusdiana (Rp 1,13 miliar), Rusna Kosasih (Rp 989 juta), dan Ujang Sutisna (Rp 80, 34 juta).

Tatang mengatakan, KPU saat ini sedang memproses penunjukan akuntan publik untuk melakukan audit rekening dana kampanye setiap pasangan. (A-175/A-147) **

Tidak ada komentar: